Cara membuat Kuisioner Online dengan Google Docs


Ada satu hal yang membuat saya senang ketika menulis sebuah postingan, yaitu ketika artikel yang saya tulis terkait atau terinspirasi dari proses perkuliahan atau pembelajaran. seperti postingan kali ini yang notabene adalah tugas mata kuliah Interaksi Manusia Komputer, ceritanya mahasiswa saya wajibkan untuk menyebarkan kuisioner terkait respon pengguna terhadap sebuah website, diantara mahasiswa ada yang mengeluhkan terkadang sulit untuk menemui seluruh responden karena keterbatasan waktu dan kesempatan. terlintas lah ide untuk menyebarkan kuisioner secara online untuk melengkapi berkas pengumpulan data analisis.

Pengumpulan Data dalam sebuah riset / penelitian dapat dilakukan dengan beberapa metode antara lain
1. Perekaman Data, melalui Catatan, audio, video, foto
2. Interview, dengan pihak pihak terkait
3. Kuesioner
4. Observasi, maupun kombinasi dari beberapa metode

Masing masing metode diatas mempunyai keunggulan dan kekurangan , liat slide yang saya posting disini 1
metode kuisioner sendiri cocok dipakai untuk pengumpulan data pada populasi dalam jumlah besar, mudah dalam proses analisa terlebih jika menggunakan pertanyaan tertutup (dapat diproses secara komputerisasi). kuisioner dalam versi online lebih flexibel (karna responden dapat berpartisipasi dengan mengakses melalui jaringan internet) dan memudahkan proses pengumpulan dan pengolahan data

berkunjunglah ke halaman http://docs.google.com,
maka page otomatis akan redirect ke akun gmail, as you know fasilitas adalah milik om google
sign in,
login

selanjutnya pilih tombol create
create

pilih form
from

beri nama dan pilih tema backround
beri nama dan pilih theme

mulai dengan mengisi judul quisioner dan deskiripsi
judul dan deskripsi

mulai dengan pertanyaan pertama, pilih jenis jawaban.
jenis jawaban

Ada banyak jenis, yaitu :
– teks (untuk isian)
– paragraf teks (untuk jawaban panjang, contoh alamat)
– multiple choice, checkbox dan choose form a list untuk jawaban yang bersifat pilihan (ex : jenis kelamin, agama dll)
– scale untuk jawaban dengan rating tertentu (ex 1-10, 11 – 20 dsb)
– grid untuk pertanyaan yang disusun dalam bentuk tabel
– Date untuk jawaban tanggal ( ex tgl lahir)
– Time untuk jawaban waktu

setelah selesai, save
send form dan copy

kirimkan link yang di tampilkan ke responden dan mintalah mereka berpartisipasi.

untuk melihat respon dari quisioner, sigin kembali di google docs, lalu pilih create response

create response

view respon
view response

terlihat jawaban
jawaban response

dan download untuk mengolah
download as ms excell

dibawah ini saya sertakan tutorial video pembuatan kuisioner online google yang diunggah oleh flytenewmedia [2]

dan inilah contoh quisioner penelitian Mahasiswa Bimbingan TA yang saya buatkan versi
Kuisioner gooegle docs nya

thanks to :
1, 2, 3


Related Post :

54 thoughts on “Cara membuat Kuisioner Online dengan Google Docs

    • ane ga pernah pake yang e-SPT/e-filling gan.. dulu SPT nya di setor langsung ke KKP. tapi ane tampilin aja ya gan pesan nya, manatau agan agan yang lain mau bersedia ngisi quisioner nya. sip!

      Like

    • mau tanya, apa responden kita harus login dulu ya sebelum mengisi kuesioner kita? gimnaa cara settingnya supaya responden ga harus login di google dulu untuk mengisi kuesioner?
      karena setalah saya share link, responden saya harus login dahulu ke google. sedangkan saat saya buka kuesioner anda saya tidak perlu login lagi ke goole, mohon bantuan dan tanggapannya.
      terimakasih

      Like

  1. Permisi saya mau tanya. bagaimana cara mengatur halaman jika :
    saya ingin halaman pertama hanya ada 1-2 pertanyaan. jika jawaban Ya maka lanjut ke halaman kedua, namun jika jawaban Tidak maka jawaban langsung disubmit (karena tidak sesuai responden yang diharapkan)

    terima kasih.

    Like

  2. Mba Dian, Boleh saya minta bantuan untuk pembuatan penyebaran kuisioner online? tentunya tidak gratis… hehehe… Terima Kasih

    Like

  3. Halo mbak dian, mau nanya saya udah buat kuesioner via google docs tapi apabila linknya dibuka via handphone maka tampilan kuesionernya jadi gepeng, apakah mbak dian punya solusi?

    Like

  4. dari drive yang kita kirim ke responden hasil sent emailnya bisa kita lihat tidak?..kalau bisa dilihat di folder apa judulnya mohon jawabannya, thanks dian

    Like

    • maaf mba saya kurang ngerti maksud pertanyaan nya, bisa di perjelas mba? tp klw yg dimaksud hasil isian quisioner dari responden bisa, lihatnya dgn login di account google docs dimana kita buat quisioner tadi, klik create response dan view response

      Like

  5. setau saya cuma buat pertanyaan tertutup mba.. tapi pilihan jawaban bisa bertingkat. contoh tipe jawaban pertama multiple choice. ya atau tidak, nah, dalam pilihan jawaban ya atau tidak, dapat ditambahkan jawaban alasan nya dengan tipe text. contoh bisa di lihat di link ini : https://docs.google.com/spreadsheet/viewform?formkey=dGI2WXM5dTM1RnlBdXJybGhyTGF4cmc6MQ. klw jawaban terbuka (checklist tambahan) seperti maksud mba saya krg tahu caranya, maaf sebelumnya

    Like

  6. Permisi sy mau bertanya bagaimana cara membuat pilihan checklist ‘lainnya’ yang juga disertai isian yg bs diisi oleh responden? Terimakasih 🙂

    Like

    • untuk jawaban yang bisa ditambahkan pilihan checklist “lainnya” bisa anda pilih tipe jawaban yang “checkboxes”

      Like

Leave a reply to Erni Muliana Cancel reply